Memang Piala Dunia 2018 baru akan dimulai pada 14 Juni 2018. Namun situs bola sudah memberikan prediksi siapa tim yang akan menjadi juara Piala Dunia 2018. Termasuk juga tim yang layak tampil dalam final Piala Dunia 2018. Kali ini, SBOBET akan memberikan prediksi tim yang kemungkinan lolos pada babak semifinal Piala Dunai 2018 Rusia. Siapa sajakah tim tersebut?
Brasil
Tim Samba Brasil tak diragukan masuk dalam daftar tim yang layak untuk lolos ke babak semifinal Piala Dunia 2018. Tim ini memiliki materi pemain yang komplet dari kiper hingga striker.
Tentu saja semua orang sepakat bahwa Neymar termasuk pemain yang ditunggu penampillannya saat World Cup mendatang. Pemain tersebut memikiliki talenta hebat dan sedang dalam puncak permainannya. Pemain yang kini berusia 26 tahun itu, di PSG mencetak 19 gol di Ligue 1. Sebelumnya, di klub lamanya, Barcelona, pemain ini juga berhasil menceploskan 68 gol. Kemudian saat bermain di klub Santos, torehan gol Neymar mencapai 53.
Jumlah gol yang dicetak Neymar tersebut jelas membuktikan dirinya striker yang wajib diwaspadai oleh setiap bek lawan yang tampil di Piala Dunia Rusia 2018.
Namun tentu saja Brasil tak hanya mengandalkan kepada skill Neymar. Ada banyak pemain lainnya yang bakal berperan bagi kesuksesan tim Samba di Piala Dunia, seperti Marcelo, Firmino, Coutingo, dan Willian.
Lebih dari itu, Brasil juga memiliki Tite. Pelatih hebat ini dikenal memiliki strategi jitu untuk mengalahkan lawan-lawannya. Hal itu juga terbukti dalam pertandingan persahabatan yang dilakukan oleh Brasil. Brasil menang atas Jepang, Rusia, Jerman dan seri melawan Inggris.
Memang ada kekhawatiran dengan kemungkinan tidak akan tampilnya Dani Alves di Piala Dunia. Pemain tersebut mengalami cedera lutut kanan yang dialaminya saat final Piala Liga Prancis.
Meski demikian Tite masih punya bek kanan lainnya yang tak kalah hebat. Mungkin Tite akan memilih Danilo, Rafinha atau Fagner. Atau bisa juga mempertimbangkan Marcos Rocha dan Mariano.
Spanyol
Tim Spanyol termasuk kandidat untuk masuk semifinal Piala Dunia 2018. Tim Matador ini memiliki pemain hebat seperti Pique, Ramos, De Gea, Isco, Morata, Asensio, Silva, Busquets hingga Thiago. Kelebihan tim Spanyol adalah pada kemampuan pemain yang merata.
Strategi coach Julen Lopetegui juga terbukti dalam beberap pertandingan persahabatan yang dilakukan tim ini. Seperti ketika Spanyol menang 6-1 atas Argentina. Dalam pertandingan itu, Isco mencetak hatrick dan membuat Leo Messi dkk merana. Hasil tersebut juga membuat tim asuhan Lopetegui tersebut tak terkalahkan dalam 18 pertandingan.
Awalnya, Lopetegui sempat diragukan bisa membuat tim Spanyol tampil bagus usai menggantikan kursi pelatih Vicente del Bosque. Namun terbukti upayanya melampaui harapan fans tim Spanyol. Pelatih ini mengkombinasikan antara pemain muda dan pemain berpengalaman. Hasilnya, Spanyol kini menjadi tim yang menakutkan bagi lawan-lawannya.
Jerman
Tim panser ini selalu layak diunggulkan dalam setiap perhelatan sepakbola dunia. Tim ini juga merupakan juara Piala Dunia 2014 lalu. Jerman memiliki pemain bintang seperti Muller, Kroos, Hummles, Boating, Ozil hingga ter Stegen.
Akan tetapi performa terakhir Jerman tak begitu bagus walaupun juga tidak bisa disebut buruk. Pada lima pertandingan terakhirnya, Jerman menang sekali, tiga kali seri dan sekali kalah. Kekalahan Jerman diderita saat menjalani pertandingan persahabatan melwan Brasil. Sementara hasil imbang diperoleh tim asuhan Low ini saat melakukan pertandingan persahabatan melawan Inggris, Prancis, dan Spanyol.
Namun jika dilihat dari pertandingan sebelumnya saat menjalani kualifikasi Piala Dunia, Jerman tampil perkasa dengan menang 10 kali dan menghasilka n 43 gol. Namun selepas itu, performa Jerman melorot. Sejak memastikan diri lolos ke Rusia 2018, Jerman belum memenangkan pertandingan lagi.
Akan tetapi hal itu tak terlalu dirisaukan oleh Joachim Low. “Saya tidak khawatir. Pada tahun 2014 dan 2010 kami juga kalah di bulan Maret,” ujar Low. “Kami yakin bisa lebih baik.”
Memang sebagai tim berjuluk tim panser, terkadang tim ini telat untuk panas. Mungkin saja hasil yang ditunjukkan Jerman dalam sejumlah pertandingan uji coba menunjukkan hal tersebut. Namun nantinya setelah putaran final digelar, Jerman akan menunjukkan performa sesungguhnya. Karena itulah Jerman diprediksi kuat sebagai negara yang akan lolos semifinal Piala Dunia 2018.
Prancis
Tim ini memiliki skuad yang sempurna. Griezmann dan Pogba akan menjadi motor serangan. Selain itu meraka juga punya Giroud di lini depan. Pemain hebat lainnya adalah Kante, Matuidi, Bakayoko dan masih banyak lagi.
Namun tim ini tak bisa diperkuat oleh bek Laurent Koscielny. Sebab pemain tersebut mengalami cedera saat Arsenal melawan Atletico Madrid di Liga Europa.
Meski begitu Prancis masih memiliki bek hebat lainnya seperti Varane dan Umtiti. Tim ini kemungkinan besar akan lolos hingga babak semifinal. Namun untuk mencapai itu, terlebih dulu mereka harus menyingkirkan rivalnya di Grup C, yaitu Australia, Peru dan Denmark.
Itulah daftar tim yang menurut prediksi sepakbola akan lolos ke semifinal Piala Dunia 2018. Keempat tim hebat dengan penuh talenta berbakat akan membuat pertandingan semifinal Piala Dunia Rusia 2018 berlangsung seru dan menarik.
Untuk informasi terbaru mengenai olahraga, promosi dan pilihan taruhan dengan SBOBET, segera ke media sosial di akun Twitter, Google+, YouTube dan Facebook resmi kami. Kunjungi SBOBET dan bergabunglah dengan kami sekarang juga. Mulai pasang taruhan Anda!
Klik untuk pilihan taruhan sepak bola lainnya.