Babak ketiga kualifikasi Piala Dunia sedang bergulir di zona Eropa. Beberapa tim yang sukses di Euro 2020 mendominasi puncak klasemen sementara. Misalnya di grup A Portugal mendominasi dengan meraih 7 poin dari 3 laga yang dimainkan. Portugal akan hadapi Republik Irlandia pada pertandingan keempat mereka.
Selain itu ada juga Denmark yang tetap konsisten sampai saat ini. Sebagai pemimpin grup F, Denmark akan hadapi Skotlandia pada hari Kamis (02/09/2021). Sama halnya dengan dua tim ini, Inggris yang saat ini telah meraih 9 poin dari tiga pertandingan yang dijalani akan hadapi runner up grup I yaitu Hungaria.
Pertandingan akan berlangsung pada hari Jumat (03/09/2021) di Stadion Puskas Arena, Budapest pukul 01.45 WIB. Hungaria berambisi untuk menang, karena mereka bisa menyalip Inggris sebagai pemimpin klasemen jika berhasil meraih tiga poin.
Namun The Three Lions tentu saja tidak akan tinggal diam. Mereka bertujuan untuk meraih kemenangan keempat di kualifikasi Piala Dunia 2022. Siapakah yang akan memenangkan pertandingan kali ini?
Kondisi Kedua Tim
Hungaria
Beberapa skuad yang bermain baik Euro 2020 akan dilibatkan oleh Hungaria untuk kualifikasi Piala Dunia. Namun kondisi kurang baik juga dialami oleh Hungaria. Beberapa pemain harus absen karena cedera yang mereka alami sampai saat ini.
Tiga pemain yang telah ditarik dari skuad karena cedera adalah Gergo Lovrencsics, Szilveszter Hangya, David Singer. Nama lain seperti Adam Nagy dan Loic Nego tidak diikutsertakan oleh Hungaria pada kualifikasi Piala Dunia 2022 saat ini.
Hungaria kesulitan di Euro 2020 karena tergabung dalam grup neraka bersama Jerman, Portugal dan Prancis. Meskipun tersingkir lebih dulu, namun skuad asuhan Marco Rossi ini sebenarnya bermain sangat baik.
Mereka kalah dari Portugal namun berhasil menahan imbang Prancis dan Jerman di fase grup. Hungaria punya kesempatan besar untuk ke Qatar tahun depan. Mereka bermain imbang 3 – 3 saat melawan Polandia dan berhasil menang atas San Marino serta Andorra.
Inggris
Sama halnya dengan tim tuan rumah. Beberapa pemain dari The Three Lions juga ditarik dari skuad. Dominic Calvert-Lewin ditarik karena masalah cedera. Sementara itu, Tyrone Mings juga diragukan tampil setelah absen dalam beberapa pertanidngan terakhir.
Kondisinya belum bisa dipastikan sejak pertandingan terakhir Aston Villa melawan Brentford. Terlepas dari itu semua, The Three Lions tentu saja akan memberikan ujian besar bagi The Magyars. Tim asuhan Gareth Southgate ini bermain baik bahkan baru kebobolan 1 gol di kualifikasi Piala Dunia 2022.
Ini menjadi momentum bagi Inggris untuk bisa kembali bermain baik seperti di Euro 2020. Mereka berambisi mencapai final Piala Dunia kali ini. Terakhir kali kesuksesan Inggris di Piala Dunia adalah tahun 1966. Qatar akan menjadi momen penting bagi Inggris untuk membuat sejarah baru.
Head to Head Hungaria vs Inggris
Sebelum pertandingan minggu ini, Hungaria dan Inggris sudah bertemu sebanyak 22 kali. Sampai sekarang momen kelam Hungaria pada tahun 1953 terus dibicarakan sampai saat ini. Saat itu Hungaria kalah telak dari Inggris 3 – 6.
Sebaliknya sejak tahun 1962, The Three Lions tidak pernah menderita kekalahan dari The Magyars. Dari 6 pertemuan terakhir, Inggris memenangkan lima pertandingan.
Lima Pertemuan Terakhir Hungaria vs Inggris
12/08/2010 Inggris 2 – 1 Hungaria
31/05/2006 Inggris 3 – 1 Hungaria
28/04/1999 Hungaria 1 – 1 Inggris
12/10/1983 Hungaria 0 – 3 Inggris
27/04/1983 Inggris 2 – 0 Hungaria
Pemain Kunci Kedua Tim
Hungaria – Adam Szalai
Penyerang klub asal Jerman Mainz ini tentu saja akan menjadi ujung tombak utama Hungaria. Pemain berusia 33 tahun ini telah mencetak 1 gol dari 2 pertandingannya bersama Mainz di Bundesliga. Pada Euro 2020, Adam Szalai bermain cukup baik dengan mencetak 1 gol dan 1 assist. Pada kualifikasi Piala Dunia 2022 Adam Szalai telah mencetak 2 gol dan 1 assist untuk Hungaria.
Inggris – Harry Kane
Pemain Tottenham Hotspur ini bermain sangat baik di Euro 2020. Sejak musim 2021/2022 bergulir, Harry Kane telah mencetak 2 gol dari 3 pertandingannya bersama Tottenham Hotspur di semua pertandingan. Ia akan menjadi pemain kunci bagi Gareth Southgate untuk memenangkan pertandingan.
Prediksi Formasi Kedua Tim
Hungaria (3-4-2-1) : Peter Gulacsi, Endre Botka, Willi Orban, Attila Szalai, Bendeguz Bolla, Andras Schafer, Laszlo Kleinheisler, Attila Fiola, Dominik Szoboszlai, Roland Szalai, Adam Szalai.
Inggris (4-2-1-3) : Jordan Pickford, Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw, Kalvin Phillips, Declan Rice, Mason Mount, Raheem Sterling, Harry Kane, Jack Grealish.
Tips Taruhan
Hungaria vs Inggris | 1X2 Inggris @1.44 | |
3 September, 1:45 WIB |
Supporter kedua tim terkenal memiliki persaingan. Potensi ini bisa saja menekan mental pemain Inggris di Budapest nanti. Di Euro 2020, Hungaria jelas bermain gigih dan tidak mudah menyerah. Namun diatas kertas pemain Inggris jauh lebih unggul dari Hungaria.
Meskipun mereka kalah di final namun Inggris banyak sekali melakukan clean sheet sejauh ini. Jordan Pickford benar-benar melakukan tugasnya dengan baik. Banyaknya bintang tentu saja menjadi nilai tambah bagi skuad Gareth Southgate.
Melihat dari permainan yang Inggris lakukan. Sepertinya Jordan Pickford akan kembali melakukan clean sheet di pertandingan kali ini. SBOTOP memprediksi bahwa Inggris akan menang. Skor akhir prediksi adalah Hungaria 0 – 2 Inggris.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan