Aston Villa vs Arsenal
Laga sengit akan berlangsung di pekan kedua Premier League, Arsenal yang menang di laga perdana melawan Wolves akan berhadapan dengan Aston Villa pada Sabtu (24/8) malam WIB. Aston Villa juga bermain mengesankan di laga perdana dengan menang melawan West Ham di London Stadium.
Arsenal membuka pekan perdana Premier League dengan menang dua gol tanpa balas melawan Wolves. Arsenal yang pada bursa transfers musim ini kurang impresif bermain dengan mayoritas pemain utamanya seperti musim lalu, Kai Havertz masih didapuk sebagai ujung tombak.
Kai Havertz yang menjadi false nine dalam laga tersebut berhasil mencetak gol di menit ke-25’ berkat gol tersebut Arsenal memimpin laga di babak pertama. Di babak kedua Arsenal berhasil menambah pundi-pundi golnya melalui Bukayo Saka di menit ke-74’ dan Arsenal menang dengan skor dua gol tanpa balas.
Di laga melawan Aston Villa pada akhir pekan ini, Arsenal diyakini tidak akan melakukan perubahan signifikan. Partey yang sedang dalam kondisi fit tersebut pun bermain di laga pertama dan kemungkinan akan kembali bermain di lini tengah Arsenal pada laga akhir pekan nanti.
Partey akan berduet dengan Declan Rice demi menopang permainan The Gunners, sedangkan di lini depan Arsenal tak ada pilihan lain selain memainkan Kai Havertz sebagai false nine. Apabila tidak perform, Arteta bisa juga menggantikannya dengan Trossard atau kembali memainkan Gabriel Jesus sebagai striker.
Sementara itu, sang lawan Aston Villa juga menang di laga perdana melawan West Ham di London Stadium. Sang pelatih Unai Emery memberikan sambutan kepada pelatih anyar West Ham United yakni Julen Lopetegui. Dalam laga tersebut The Villa berhasil menang tipis dengan skor 2-1.
Amadou Onana yang menjadi pemain baru Aston Villa berhasil mencetak gol debutnya di menit ke-4’ melalui sundulan. Sempat disamakan oleh gol Lucas Paqueta melalui tendangan penalti, Aston Villa akhirnya bisa kembali unggul melalui Jhon Duran di menit ke-79’.
Alhasil Aston Villa berhasil menang di laga perdana di laga tandang, keberhasilan ini membuat Aston Villa diyakini akan mengulang kesuksesannya di musim lalu saat mereka mampu finish di posisi empat besar Premier League dan di musim ini kembali berlaga di Champions League.
Dalam laga kedua nanti melawan Arsenal, Aston Villa akan bermain di kandang untuk pertama kalinya di Premier League musim ini. Mereka diyakini akan melakukan perlawanan sengit kepada Arsenal dan laga tersebut kemungkinan akan berlangsung dengan sengit.
Kondisi masing-masing tim
Satu-satunya pemain baru Arsenal, Riccardo Calafiori tidak bermain di laga perdana Arsenal di Premier League. Bek tengah Arsenal masih diisi oleh Gabriel Magalhaes dan Saliba, lalu di posisi bek kiri Arsenal bermain dengan Zinchenko yang digantikan oleh Jurrien Timber di babak kedua.
Sementara itu, Aston Villa yang kehilangan pemain-pemain kuncinya berhasil menggantikannya dengan sejumlah pemain baru. Amadou Onana yang ditebus Aston Villa dari Everton berhasil menggantikan peran Douglas Luiz yang pindah ke Juventus.
Lalu pindahnya Diaby ke tim Timur Tengah juga tidak terlalu masalah bagi Unai Emery selaku sang pelatih. Pemain muda Rodgers berhasil menggantikan peran Diaby dengan baik dengan bermain sebagai gelandang serang, lalu pemain baru lainnya yakni Ian Maatsen juga terpantau bermain di laga perdana sebagai pemain pengganti.
Kemungkinan susunan pemain
Aston Villa (4-2-3-1): Martinez; Digne, Torres, Konsa, Cash; Tielemans, Onana; McGinn, Rodgers, Bailey; Watkins
Manajer: Unai Emery
Arsenal (4-2-3-1): Raya; White, Saliba, Magalhaes, Timber; Partey, Rice; Saka, Odegaard, Martinelli; Havertz.
Manajer: Arteta
Head to Head
Musim lalu Aston Villa menjadi pengganjal Arsenal untuk mendapatkan gelar Premier League. Bagaimana tidak dalam dua laga The Gunners kalah juga dua kali beruntun, di laga perdana Aston Villa menang tipis atas Arsenal dengan skor tipis 1-0, lalu di laga kedua Aston Villa menang dua kosong di Emirates Stadium.
Lima pertandingan terakhir Aston Villa vs Arsenal
- 14/04/2024 (Premier League) Arsenal 0-2 Aston Villa
- 10/12/2023 (Premier League) Aston Villa 1-0 Arsenal
- 18/02/2023 (Premier League) Aston Villa 2-4 Arsenal
- 01/09/2022 (Premier League) Arsenal 2-1 Aston Villa
- 19/03/2022 (Premier League) Aston Villa 0-1 Arsenal
Lima pertandingan terakhir Aston Villa
- 17/08/2024 (Premier League) West Ham 1-2 Aston Villa
- 10/08/2024 (Club Friendly) Dortmund 2-0 Aston Villa
- 08/08/2024 (Club Friendly) Aston Villa 3-2 Athletic Bilbao
- 04/08/2024 (Club Friendly) Club America 1-0 Aston Villa
- 01/08/2024 (Club Friendly) RB Leipzig 2-0 Aston Villa
Lima pertandingan terakhir Arsenal
- 17/08/2024 (Premier League) Arsenal 2-0 Wolves
- 11/08/2024 (Emirates Cup) Arsenal 2-0 Lyon
- 08/08/2024 (Club Friendly) Arsenal 4-1 Bayern Munchen
- 01/08/2024 (Club Friendly) Liverpool 2-1 Arsenal
- 28/07/2024 (Club Friendly) Manchester United 1-2 Arsenal
Tips Taruhan
Pertandingan Premier League ini akan berakhir dengan hasil imbang
SBOTOP memberikan prediksi skor akhir: Aston Villa 1-1 Arsenal
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan