Rivalitas Manchester City vs Chelsea mulai meninggi sekalipun kompetisi Liga Inggris belum dimulai. Kepindahan Jorginho ke Chelsea ditanggapi oleh pelatih Pep Guardiola bahwa itu merupakan sebuah “kesalahan”.
Menurut Guardiola, bergabungnya pemain ini ke rivalnya itu bisa menjadi sebuah “kesalahan”. Seperti diketahui, sebelumnya pemain tersebut juga diminati oleh Manchester City. Namun Jorginho memilih untuk bergabung bersama Chelsea, mengikuti Maurizio Sarri yang juga kini melatih The Blues.
Dikabarkan, City sempat marah karena tak berhasil mendapatkan Jorginho. Bahkan sebuah sumber menyebut bahwa terjadinya hal itu karena kurang profesionalnya klub Napoli. Menurut City, Jorginho diberi ultimatum oleh De Laurentiis yang mengarahkan agar gelandang tersebut dengan Chelsea.
Sebelumnya dilaporkan bahwa Man City telah memiliki kesepakatan dengan Napoli lebih dari dua minggu yang lalu, namun kemudian semuanya berubah. Sebelumnya, Jorhinho dan agennya menyebutkan bahwa pemain itu akan bermain di bawah skuad Pep Guardiola. Namun yang terjadi kemudian berbeda. Jorginho bergabung bersama Chelsea.
The Blues sebetulnya juga melakukan upaya yang cukup lama untuk mendapatkan Jorginho. Setelah bergabungnya Maurizio Sarri sebagai pelatih baru Chelsea, semuanya terasa lebih mudah bagi klub tersebut untuk bisa mendapatkan Jorginho.
Jorginho telah memutuskan untuk pindah musim panas ini dan menegaskan tidak ingin memperbarui kontraknya di Napoli. Karena itulah kemudian banyak klub yang memburunya. Akhirnya yang terjadi kemudian adalah bahwa Jorginho bergabung dengan The Blues. Mungkin ini ada kaitannya dengan baiknya hubungan Jorginho dengan Sarri.
Jorginho memang sudah lama diincar oleh Man City. Dengan kepindahan tersebut ke klub rivalnya, ini juga memanaskan tensi persaingan antara Man City vs Chelsea musim depan.
Sebelumnya City juga kalah bersaing untuk mendapatkan Fred yang memilih bergabung dengan Manchester United. Oleh karena itu kemudian Jorginho yang menjadi buruan utama untuk diproyeksikan sebagai pengganti Fernandinho di lini tengah City.
Walau begitu, Pep Guardiola menolak untuk disebut kecewa. Pelatih asal Spanyol itu justru berharap nantinya Jorginho bisa bermain bagus di Liga Inggris.
“Kami mencoba, tetapi pada akhirnya saran saya bagi pemain adalah mereka harus pergi ke mana mereka ingin pergi,” ujarnya.
Ditambahkannya yang terpenting adalah Jorginho mengikuti kata hatinya kemana dirinya ingin bermain. Guardiola juga menyebut merumputnya Jorginho di EPL merupakan hal yang luar biasa untuk kompetisi musim depan.
Pemain yang Didatangkan Man City dan Chelsea
Sebelum kompetisi Liga Inggris 018/2019 bergulir, kedua klub EPL ini terus memperkuat skuadnya.
Man City sudah mendapatkan Riyad Mahrez. Pemain ini merupakan incaran lama City. Sempat akan terjadi transfer pada Januari lalu, namun hal itu belum bisa diwujudkan The Citizens. baru pada bursa transfer kali ini, City berhasil memboyong pemain Aljazair itu.
Selain itu, City juga berhasil mendapatkan bek muda Philippe Sandler. Pemain asal Belanda itu berusia 21 tahun itu didatangkan dari klub Eredivisie, PEC Zwolle. Selain itu, City juga masih memiliki Joe Hart. Kiper tersebut musim lalu dipinjamkan ke West Ham.
Kemudian Man City musim depan sudah tak lagi akan memainkan Yaya Toure. Pemain tersebut berakhir kontraknya dan hingga kini belum menemukan klub baru. Pemain berusia 35 tahun ini mengaku tetap ingin bermain di Liga Inggris dan dikabarkan akan bermain untuk West Ham.
Namun hingga saat ini belum ada kejelasannya. Begitupun dengan rumor yang beredar tentang rencana bergabungnya Toure ke Manchester United juga belum menemukan titik terang hingga saat ini. Musim lalu Toure hanya tampil sebanyak 17 kali untuk Man City. Sementara Chelsea baru memastikan satu pemain baru yang akan memperkuatnya musim depan yaitu Jorginho.
Selain itu, Chelsea juga memiliki Michy Batshuayi yang berakhir masa peminjamannya di Borussia Dortmund. Batshuayi sendiri yakin dirinya bakal memiliki tempat di Chelsea untuk kompetisi Liga Inggris 2018/2019. Penampilan Michy Batshuayi bersama Dortmund juga cukup lumayan. Pemain berusia 24 tahun itu berhasil mencetak sembilan gol dalam 1 penampilannya.
Sebelumnya, Batshuayi juga sempat beberapa kali tampil bersama Chelsea. Namun sejak hadirnya Alvaro Morata, striker Belgia ini kalah bersaing. Pelatih Chelsea saat itu, Conte, lebih memilih memainkan Morata dibanding Michy Batshuayi.
Dengan hadirnya pelatih baru Maurizio Sarri, kini Michy Batshuayi bisa berharap mendapatkan tempat di skuad The Blues. Tentu kita masih perlu menunggu apakah nantinya bersama manajer baru Sarri, Batshuayi akan mendapatkan kesempatan atau tidak.
Kabar terbaru justru menyebut Napoli berminat untuk mendatangkan Michy Batshuayi. Diperkirakan nilai transfer pemain ini berkisar 40 juta Euro. Napoli memang membutuhkan striker hebat. Selain Batshuayi, pemain lainnya yang diincar Napoli dikabarkan adalah Edinson Cavani, Timo Werner, dan Karim Benzema.
Rumor Chelsea terbaru menyebutkan klub London ini juga tertarik untuk mendatangkan Gonzalo Higuain. Striker tersebut diinginkan untuk memperkuat lini depan Chelsea. Nama pemain lainnya yang juga tengah dalam incaran Chelsea adalah Aleksandr Golovin. Pemain muda Rusia yang tampil bagus di Piala Dunia 2018 lalu dilaporkan menarik minat Sarri.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan