Real Madrid vs Alaves
La Liga mengebut jadwal dengan menggelar ketujuh yang akan digelar pada tengah pekan ini, Real Madrid akan berhadapan dengan Alaves pada Rabu (25/9) dini hari WIB. Saat ini El Real menempati posisi kedua klasemen La Liga tertinggal empat poin dari rival abadi mereka Barcelona.
Pada akhir pekan ini Real Madrid sukses meraih kemenangan di pekan keenam La Liga dengan skor yang cukup meyakinkan yakni 4-1 atas Espanyol. Bermain sama kuat di babak pertama dengan tidak adanya gol yang tercipta, di babak kedua Real Madrid justru tertinggal lebih dulu oleh gol bunuh diri Thibaut Courtois.
Tertinggal lebih dulu membuat Real Madrid menyengat, empat menit pasca kebobolan Dani Carvajal berhasil membuat Real Madrid menyamakan kedudukan. Lalu Real Madrid berhasil mencetak dua gol dalam kurun waktu tiga menit saja yang dicetak oleh Rodrygo dan Vinicius.
Di menit terakhir waktu normal babak kedua Real Madrid mendapatkan hadiah penalti setelah Endrick dijatuhkan oleh pemain bertahan Espanyol. Mbappe yang menjadi algojo berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik sehingga Real Madrid menutup pertandingan dengan skor 4-1.
Sementara itu laju baik juga diperlihatkan Alaves di akhir pekan lalu yang berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 atas Sevilla di markas mereka sendiri. Di babak pertama, winger nomor tujuh mereka Carlos Vicente membuat Alaves unggul satu gol tanpa balas.
Di babak kedua Alaves menggandakan keunggulan lewat gol yang dicetak oleh Carlos Martin di menit ke-60’. Sevilla hanya mampu mencetak satu gol balasan yang dicetak oleh Dodi Lukebakio pada menit ke-83’ alhasil Alaves meraih kemenangan ketiga mereka musim ini di La Liga.
Berkat kemenangan tersebut saat ini Alaves berada di peringkat keenam dengan meraih 10 poin hasil dari tiga kemenangan satu hasil imbang dan dua kali mengalami kekalahan. Raihan tersebut terbilang lumayan dibanding musim lalu yang berkutat di zona degradasi.
Di tengah pekan ini mereka diyakini akan kewalahan pada saat melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu. Real Madrid juga diyakini akan bernafsu terus mengejar tiga poin demi mengejar ketertinggalan mereka dari sang rival abadi Barcelona di puncak klasemen.
Lini depan Rodrygo, Mbappe dan Vinicius kini mulai cair bermain di lini depan El Real, di setiap laganya setidaknya salah satu dari tiga penyerang tersebut pasti mencetak gol. Alaves harus memutar otak bagaimana caranya untuk menghentikan trio maut Los Blancos tersebut.
Kondisi masing-masing tim
Di laga melawan Espanyol akhir pekan lalu, Vinicius bermain di babak kedua dengan lebih dulu duduk di bangku cadangan. Arda Guler mengisi posisi tersebut untuk menjadi starter, hal tersebut dilakukan Ancelotti untuk melakukan rotasi pada skuadnya.
Di laga tengah pekan nanti melawan Alaves, Vinicius kemungkinan akan kembali memulai laga dari awal. Rodrygo kemungkinan bisa disimpan terlebih dahulu di bangku cadangan apabila Ancelotti ingin merotasi skuad dan kembali menurunkan Arda Guler dari awal laga.
Sementera itu Alaves tak ada alasan untuk melakukan rotasi karena mereka akan menghadapi tim terbaik di dunia yakni Real Madrid. Untuk meredam agresivitas permainan Real Madrid, Alaves kemungkinan akan tetap menurunkan Carlos Vicente dan Carlos Martin di kedua sisi serangan.
Kemungkinan susunan pemain
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Rudiger, Militao, Mendy; Valverde, Tchoameni, Modric; Guler, Vinicius, Mbappe
Manajer: Carlos Ancelotti
Alaves (4-4-2): Sivera; Tenaglia, Abqar, Sedlar, Sanchez; Jordan, Guevara; Vicente, Stoichkov, Martin; Martinez
Manajer: Garcia
Head to Head
Real Madrid selalu menang di lima laga terakhir melawan Alaves di La Liga. Pada musim lalu di Santiago Bernabeu Real Madrid bahkan mencukur Alaves dengan lima gol tanpa balas. Vinicius berhasil mencetak dua gol, lalu Jude Bellingham, Valverde dan Arda Guler masing-masing mencetak satu gol.
Lima pertemuan terakhir
- 2024 (La Liga) Real Madrid 5-0 Alavés
- 2023 (La Liga) Alavés 0-1 Real Madrid
- 2022 (La Liga) Real Madrid 3-0 Alavés
- 2021 (La Liga) Alves 1-4 Real Madrid
- 2021 (La Liga) Alves 1-4 Real Madrid
Lima pertandingan terakhir Real Madrid
- 22/09/2024 (La Liga) Real Madrid 4-1 Espanyol
- 18/09/2024 (Champions League) Real Madrid 3-1 Stuttgart
- 15/09/2024 (La Liga) Real Sociedad 0-2 Real Madrid
- 02/09/2024 (La Liga) Real Madrid 2-0 Real Betis
- 20/08/2024 (La Liga) Las Palmas 1-1 Real Madrid
Lima pertandingan terakhir Alaves
- 21/09/2024 (La Liga) Alavés 2-1 Sevilla
- 14/09/2024 (La Liga) Espanyol 3-2 Alaves
- 01/09/2024 (La Liga) Alavés 2-0 Las Palmas
- 29/08/2024 (La Liga) Alavés 2-1 Real Sociedad
- 26/08/2024 (La Liga) Alavés 0-0 Real Betis
Tips taruhan
Pertandingan ini diprediksi akan dimenangkan Real Madrid
SBOTOP memberikan prediksi skor akhir: Real Madrid 3-0 Alaves
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan