Barcelona 1-2 Valencia
Dini hari tadi dunia sepak bola kembali dihadirkan dengan hiburan yang sangat menarik. Kompetisi Copa Del Rey kembali hadir di tengah-tengah para pencinta sepak bola di seluruh dunia. Kehadirannya tentu dapat menjadi hiburan bagi para pencinta sepak bola, terutama bagi para penggemar dari tim Spanyol. Copa Del Rey saat ini telah memasuki babak final pada dini hari tadi. Di babak final telah mempertemukan antara Barcelona vs Valencia.
Pertandingan babak final Copa Del Rey antara Barcelona vs Valencia berlangsung di Benito Villamarin pada hari Minggu (26/05/2019) dini hari WIB. Setelah bertarung dari awal kompetisi, akhirnya Barcelona dan Valencia berhasil berada di babak final dan saling bertanding untuk mendapatkan piala Copa Del Rey. Di babak final tersebut, Valencia berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor tipis, yaitu 2-1.
Berkat kemenangan tersebut maka Valencia berhak mengangkat trofi piala Copa Del Rey pada musim ini. Hasil ini tentu sangat membanggakan bagi pasukan Marcelino Garcia Toral, mengingat piala Copa Del Rey ini merupakan salah satunya trofi yang didapatkan Valencia pada musim ini. Di sisi lain, kegagalan Barcelona untuk meraih piala Copa Del Rey tentu sangat disesalkan. Pasalnya mereka mengalami dua kerugian akibat peristiwa tersebut. Pertama Barcelona gagal mempertahankan gelar juara Copa Del Rey, dan yang kedua Barcelona gagal mendapatkan double winner pada musim ini, sehingga Barcelona hanya mendapatkan piala La Liga saja.
Jalannya Pertandingan
Bermain di Benito Villamarin, Barcelona menggunakan formasi 4-1-4-1 dengan mengandalkan seorang striker seperti Lionel Messi untuk bermain sebagai starter. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Arthur, Philippe Coutinho, Ivan Rakitic dan Sergi Roberto.
Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Arturo Vidal, Carles Alena dan Malcom. Sementara itu pada kubu Valencia menggunakan formasi 4-4-2 dengan mengandalkan dua pemain lini depan seperti Rodrigo dan Kevin Gameiro untuk bermain sebagai starter. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Dani Parejo, Goncalo Guedes dan Francis Coquelin yang bermain sebagai starter. Sedangkan di bangku cadangan ada nama-nama seperti Geoffrey Kondogbia, Cristiano Piccini dan Mouctar Diakhaby.
Pertandingan final antara Barcelona vs Valencia berjalan dengan sangat sengit. Sejak menit-menit awal babak pertama, kedua tim tersebut bermain dengan terbuka sehingga pertandingan terlihat sangat ketat. Barcelona yang sudah mengantongi gelar juara piala La Liga tidak mau kalah dan terus meninggikan ambisinya untuk mendapatkan double winner pada musim ini.
Terlebih mereka telah gagal di liga champions setelah disingkirkan oleh Liverpool di babak semifinal. Sementara itu, Valencia yang belum dapat apa-apa di musim ini mencoba untuk meraih satu gelar juara dan Copa Del Rey merupakan kesempatan yang masih dapat diraih.
Kedua tim saling melancarkan serangan satu sama lain. Laga baru berjalan lima menit, Valencia berhasil mendaptakan peluang emas melalui Rodrigo Moreno. Berawal dari kerja sama yang apik antara Kevin Gameiro dan Rodrigo Moreno, Rodrigo berhasil membuat kiper Barcelona, Jasper Cillessen mati langkah dan melepaskan tembakan ke gawang Barcelona. Untung saja ada Gerard Pique yang berada di mulut gawang sehingga bek tersebut berhasil menghalau lajunya bola yang hendak masuk ke gawang.
Barcelona pun tidak mau tinggal diam saja. Setelah diancam oleh Valencia mereka mencoba untuk membangun serangan dan melancarkan balas dendam kepada pasukan Marcelino Garcia Toral. Memasuki menit ke-18, Barcelona mendapatkan peluang pertamanya Lionel Messi. Striker asal Argentina tersebut melakukan permainan individu yang baik sehingga mampu melewati beberapa pemain Valencia lalu kemudian melakukan tembakan mendatar ke arah gawang Valencia. Beruntung ada Gabriel yang berhasil melakukan blok terhadap tendangan tersebut sehingga tidak terjadi gol.
Keasyikan menyerang justru Barcelona harus kejebolan terlebih dahulu dari Valencia. Pada menit ke-21 Valencia berhasil mencetak gol melalui Kevin Gameiro. Berawal dari umpan jarak jauh, Jose Gaya yang terlepas dari jebakan offside berhasil mendapatkannya dengan baik, lalu kemudian ia melepaskan umpan tarik kepada Kevin Gameiro yang langsung melakukan tembakan keras dan masuk ke gawang Barcelona. Skor pun menjadi 1-0.
Tidak hanya sampai situ, pada menit ke-33 Valencia kembali mencetak gol, kali ini melalui Rodrigo. Gol tersebut berkat umpan silang dari Carlos Soler. Gol tersebut membuat Valencia unggul 2-0 atas Barcelona sekaligus menutup pertandingan pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, Barcelona mencoba untuk meningkatkan intensitas serangannya agar dapat menyamakan kedudukan dari Valencia. Beberapa peluang berhasil diciptakan namun belum ada satu pun gol yang tercipta.
Barcelona akhirnya mampu mencetak gol pada menit ke-73 melalui Lionel Messi. Sayangnya, Barcelona hanya berhasil mencetak satu gol saja hingga pertandingan berakhir. Skor 2-1 pun berhasil dikunci oleh Valencia. Dengan hasil tersebut, maka Copa Del Rey berhasil menjadi milik Valencia pada musim ini.
Susunan pemain:
Barcelona (4-1-4-1): Cillessen, Alba, Lenglet, Pique, Nelson Semedo, Busquets, Philippe Coutinho, Arthur, Rakitic, Roberto, Messi.
Valencia (4-4-2): Domenech, Wass, Garay, Gabriel Paulista, Jose Gaya, Soler, Dani Parejo, Coquelin, Goncalo Guedes, Gameiro, Rodrigo.
Pertandingan Berikutnya
Barcleona berencana melakukan pertandingan persahabatan melawan Chelsea. Namun sebelum itu, Chelsea akan lebih dulu tampil dalam final Liga Europa melawan Arsenal.
Nantikan infonya di SBOBET.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan