Mencari aksi seru lainnya?

SBOTOP memiliki banyak hal untuk Anda

Kunjungi www.sbotop.com
untuk melihat game menarik dan penawaran eksklusif

Untuk informasi lebih lanjut:
Email kami di [email protected]

KUNJUNGI SEKARANG

EURO 2024 DDAY – ID
Gareth Bale
OFFICIAL AMBASSADOR
FULHAM-WIDE-ID
PROMO-WIDE-ID
previous arrow
next arrow
 

Liga Champions UEFA: Sang Juara Bertahan Takluk di Allianz Stadium

countdown banner

Juventus 1-0 Chelsea

Menjalani pertandingan kedua babak penyisihan grup Liga Champions UEFA musim 2021/2022, Juventus sukses menaklukkan Chelsea dengan skor 1-0 di Allianz Stadium pada Kamis dini hari (30/9/2021).

Dalam pertandingan yang berjalan ketat itu, Federico Chiesa menjadi pembeda dengan mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-46.

Berkat hasil ini, Juventus melompat ke puncak klasemen Grup H dengan koleksi enam poin, sementara itu Chelsea menempati posisi dua dengan raihan tiga poin.

 

Jalannya Pertandingan

Babak pertama

Sejak kick-off babak pertama, Chelsea langsung menunjukkan permainan agresif dan memaksa Juventus mempertahankan wilayahnya agar tidak kebobolan lebih dulu. Dan dominasi The Blues berlangsung hingga 10 menit sementara tim tuan rumah hanya sesekali mencoba keluar dengan serangan balik.

Sampai pertandingan berjalan di menit ke-20, Chelsea benar-benar mendominasi permainan dan tampak bebas memainkan bola, ditambah lagi para pemainnya leluasa untuk mencari celah mencetak gol meskipun jarang yang tepat sasaran.

Bermain ‘negatif’ ternyata tidak membuat Juventus kesulitan, karena pada akhirnya mereka mampu menerapkan garis pertahanan tinggi agar ritme permainan Chelsea tidak berkembang lebih jauh. Hal itu terlihat dengan bagaimana pasukan Thomas Tuchel selalu gagal memberi ancaman signifikan untuk menjebol gawang tim tuan rumah meskipun mendominasi penguasaan bola.

Bahkan 10 menit terakhir babak pertama, para pemain Chelsea tampak semakin frustrasi karena gagal membongkar kekompakan lini pertahanan Juventus dan sampai jeda istirahat, kedudukan kedua tim tetap 0-0.

 

Babak kedua

Di babak kedua, Juventus memberi kejutan dan langsung menggebrak pertahanan Chelsea melalui serangan Federico Bernardeschi dan kemudian memberi umpan pada Federico Chiesa dan gol! Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Juventus.

Setelah gol tersebut, tempo permainan tidak berubah seperti babak pertama karena Chelsea terus mendominasi penguasaan bola dan terus menekan pertahanan Bianconeri.

Pasukan Massimiliano Allegri raih tiga poin di Liga Champions UEFA
Pasukan Massimiliano Allegri taklukkan Chelsea di Liga Champions UEFA

Sedang dalam situasi sulit, Juventus malah kembali mendapat peluang bagus ketika Federico Bernardeschi yang mendapat bola di depan gawang lawan hampir menggandakan keunggulan namun bola masih melebar dari gawang.

Pada pertengahan babak kedua, Chelsea terus menerapkan skema permainan berbasis penguasaan bola dengan melancarkan serangan dari berbagai sisi, bahkan salah satu peluang didapat Romelu Lukaku yang memanfaatkan umpan Callum Hudson-Odoi, namun sayang sundulan striker Belgia itu masih melambung dari gawang yang dijaga Wojciech Szczesny.

10 menit terakhir, The Blues menerapkan pola permainan yang langsung mengarahkan bola ke gawang Juventus, namun kedisiplinan pertahanan Juventus benar-benar jadi pembeda sampai akhirnya wasit meniup peluit tanda pertandingan usai dan tim asuhan Allegri berhasil meraih tiga poin di kandang.

 

Susunan Pemain

Juventus (4-4-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Manuel Locatelli, Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot (Weston McKennie 77′); Federico Chiesa (Moise Kean 77′), Federico Bernardeschi (Dejan Kulusevski 65′)

Pelatih: Massimiliano Allegri

Chelsea (3-4-3): Edouard Mendy; Andreas Christensen (Ross Barkley 75’), Thiago Silva, Antonio Rudiger; Cesar Azpilicueta (Trevoh Chalobah 62’), Jorginho (Ruben Loftus-Cheek 62), Mateo Kovacic, Marcos Alonso (Ben Chilwell 46’); Hakim Ziyech (Callum Hudson-Odoi 62’), Kai Havertz, Romelu Lukaku

Pelatih: Thomas Tuchel

 

Statistik

  • Dalam hal penguasaan bola, Juventus jauh tertinggal dengan 27%, sedangkan Chelsea sangat mendominasi dengan mencatat 73%.
  • Untuk jumlah tembakan, pasukan Massimiliano Allegri memiliki enam kali percobaan dengan satu tepat sasaran dan lima lainnya jauh dari sasaran. Sedangkan tim asuhan Thomas Tuchel memiliki 16 tembakan namun hanya satu kali mencapai sasaran, dengan 15 lainnya jauh dari sasaran.
  • Mengenai sepak pojok, Juventus memiliki satu kesempatan, sedangkan Chelsea unggul dengan delapan kesempatan.
  • Dalam jumlah pelanggaran, Juventus bermain cukup keras yang menciptakan delapan pelanggaran dengan satu kartu kuning. Sedangkan Chelsea membuat 18 pelanggaran yang menghasilkan tiga kartu kuning.
  • Juventus terjebak empat kali offside, sementara Chelsea hanya mencatatkan satu kali offside.
  • Juventus satu kali melakukan penyelamatan penting, sedangkan Chelsea tidak sama sekali.
  • Federico Chiesa mencetak gol tercepat untuk Juventus di Liga Champions UEFA sejak awal babak kedua (10 detik).
  • Federico Chiesa menjadi pemain Italia pertama yang mencetak gol dalam empat pertandingan Liga Champions UEFA berturut-turut untuk Juventus sejak Alessandro Del Piero pada November 1997.
  • Juventus bahkan tidak melakukan tembakan tepat sasaran di babak pertama, dengan terakhir kali mereka tanpa melepaskan tembakan tepat sasaran dalam 45 menit di Liga Champions UEFA adalah Oktober 2020 melawan Barcelona.
  • Kekalahan Chelsea mengakhiri 12 pertandingan beruntun tak terkalahkan di fase grup Liga Champions UEFA sejak September 2019, ketika mereka kalah 1-0 dari Valencia.

 

Man of The Match – Federico Chiesa

Gol penentu kemenangan dari Federico Chiesa sangat luar biasa dan pengaruhnya yang menyeluruh terhadap cara bermain Juventus memaksa Chelsea bekerja lebih keras untuk mencetak gol penyeimbang. Setiap kali dia mendapatkan bola, dia membuat permainan Juventus lebih cair.

Federico Chiesa hadir di sebelah kiri, kanan dan tengah, dia menikmati kebebasan yang diberikan oleh sang pelatih dan memimpin setiap serangan balik Juventus. Gaya bermainnya mirip Luis Suarez dan dia sedang dalam perjalanan untuk mencapai level tinggi di dunia sepak bola.

Secara statistik, bintang muda Italia ini melepaskan dua tembakan yang salah satunya menjadi gol, ditambah sukses menggiring bola dua kali, 24 sentuhan dan umpan sukses hingga 91%. Kemudian permainan agresifnya ditunjukkan dengan dua kali offside dan lima kali dilanggar oleh para pemain Chelsea.

 

Pertandingan Berikutnya

Juventus akan menghadapi Torino di Stadio Olimpico Grande Torino untuk pekan ketujuh Serie A musim ini pada Sabtu malam (2/10/2021).

Sementara itu, Chelsea akan menjamu Southampton di Stamford Bridge untuk pekan ketujuh Premier League musim ini pada Sabtu malam (2/10/2021).

Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di Liga Champions UEFA. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.

 

●●●

Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan

Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan

Ikuti kami di Facebook, Twitter, Instagram dan Youtube

Tinggalkan komentar

Chat Langsung