Barcelona 3-0 Sevilla (Agregat 3-2)
Barcelona berhak melaju ke partai puncak Copa del Rey setelah menang atas Sevilla di babak semifinal dengan agregat 3-2. Pertemuan Barcelona vs Sevilla di leg kedua pada Kamis (4/3/2021) dini hari WIB di Camp Nou berakhir dengan skor 3-0.
Kemenangan telak tersebut membuat Barcelona mulus melaju ke babak final Copa del Rey. Unggul secara agregat tentu saja Barcelona mendapat balasan terbaik setelah sebelumnya mendapat pertandingan kurang menguntungkan karena kalah dengan skor 0-2 di kandang Sevilla.
Barcelona terlihat mampu menguasai pertandingan dari babak pertama sampai akhir babak kedua. Selama 90 menit Sevilla mendapatkan serangan bertubi-tubi, sehingga tidak ada momen untuk bisa mengembangkan strategi di laga tersebut. Sepertinya Barcelona ingin kondisi Sevilla tidak bisa berkembang jauh sejak babak pertama
Terbukti dari beberapa gol tercipta di menit awal babak pertama memberi bukti serangan bertubi-tubi dari Barcelona memberi pengalaman penting yang saat ini bisa diperhitungkan sebagai satu bagian penting dalam pengembangan strategi dan momen dari pemilihan strategi secara jitu.
Sevilla sebenarnya memiliki peluang cukup besar untuk bisa menang. Berkaca dari rekor pertandingan sebelumnyha, Sevilla tidak mempunyai banyak waktu untuk bisa mengembangkan serangan pada laga tersebut.
Hanya saja dari rekor sebelumnya Sevilla berhasil mengembangkan pertandingan hingga mendapat skor akhir 2-0. Sayangnya bermain di Camp Nou bukan menjadi markas terbaik Sevilla sehingga kekalahan 3-0 harus menjadi hasil yang harus diterima Sevilla.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Barcelona sadar bahwa pada pertandingan sebelumnya masih kalah agregat 2-0 dari Sevilla. Hal tersebut membuat Barcelona cepat dalam merubah serangan demi serangan hingga mendapatkan momen sejak awal babak pertama.
Sejak peluit dimulainya pertandingan di babak pertama Barcelona langsung tancap gas, sehingga dari sisi pemilihan standar pertandingan dan ritme bertanding juga terlihat cepat. Tuan rumah membutuhkan tiga gol untuk merubah posisi agregat dan bukan hal mudah untuk mendapatkannya dari Sevilla.
Gol pertama dicetak Ousmane Dembele di menit ke-12. Penyerang dari Perancis tersebut berhasil melepaskan tembakan kencang memakai kaki kanannya yang langsung menghujam ke bagian kiri atas gawang Sevilla sehingga posisi skor 1-0 untuk Barcelona berhasil didapatkan.
Sadar bahwa Barcelona masih butuh dua gol lagi tentu penyerangan ke daerah pertahanan Sevilla terus digencarkan. Tuan rumah nyaris mengaandakan gol pertama di menit ke 33, tetapi tembakan Lionel Messi masih kurang tepat karena membentur pemain belakang Sevilla.
Hasil 1-0 menjadi akhir babak pertama, sedangkan dari kubu Sevilla sendiri masih berusaha keras untuk mendapatkan gol balasan.
Babak Kedua
Berlanjut ke babak kedua dimana Barcelona justru langsung melancarkan serangan dari menit awal babak kedua. Perubahan terjadi pada kubu pertahanan Sevilla, sehingga dari menit ke 67 peluang emas tercipta dari tuan rumah.
Pada peluang di menit ke-67 tersebut Jordi Alba mampu melepaskan tembakan voli dan memanfaatkan umpan Dembele. Tetapi bola masih membentur mistar gawang sehingga tidak menciptakan gol tambahan.
Peluang tim tamu sebenarnya sudah di depan mata karena Oscar Mingueza melanggar Lucas Ocampos di menit ke-71. Wasit langsujng menunjuk titik putih sebagai hasil pelanggaran tersebut. Sayangnya dari ekskutor penalti tersebut masih belum tetap sasaran, sehingga Sevilla gagal mendapat skor penyeimbang.
Barcelona mulai menggencarkan kembali serangannya untuk bisa menambah skor dan menang. Sevilla terpaksa kehilangan pemain setelah Fernando mendapat kartu kuning kedua dari wasit karena melanggar Fransisco Trincao.
Jumlah pemain tidak berimbang, sehingga Sevilla mendapat kerugian dari pelanggaran tersebut. Pertandingan mulai terlihat tidak terlalu berimbang. Sevilla terus tertekan sehingga dari peluang tersebut Barcelona berhasil mendapatkan peluang mencetak gol kedua. Melalui Gerard Pique proses mencetak gol kedua berhasil dilakukan.
Memanfaatkan assist dari Antonie Griezman mampu mencetak gol ke gawang Sevilla hingga merubah kedudukan menjadi 2-0. Pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu karena dari nilai agregat masih sama 2-2.
Perpanjangan Waktu
Memasuki masa perpanjangan waktu inilah Barcelona bisa memanfaatkan jumlah pemain Sevilla yang berkurang menjadi 10 pemain. Tidak lama setelah peluit dimulainya babak perpanjangan waktu, Barcelona butuh waktu lima menit untuk mencetak gol ketiga.
Dari sundulan Martin Braithwaite berhasil mendatangkan peluang gol menjadi 3-0. Dari skor tersebut pastinya membuat Barcelona berada di atas angin. Memanfaatkan sisa babak perpanjangan waktu inilah Sevilla berusaha keras untuk mendapatkan skor penyeimbang.
Susunan Pemain
Barcelona (3-1-4-2): Marc-Andre ter Stegen; Oscar Mingueza , Clement Lenglet, Gerard Pique; Sergio Busquets ; Sergino Dest , Frenkie de Jong, Pedri , Jordi Alba; Ousmane Dembele , Lionel Messi
Pelatih: Ronald Koeman
Sevilla (4-3-3): Tomas Vaclik; Aleix Vidal , Jules Kounde, Diego Carlos, Marcos Acuna; Joan Jordan , Fernando, Oliver Torres ; Suso , Luuk de Jong , Youssef En-Nesyri
Pelatih: Julen Lopetegui
Pertandingan Berikutnya
Barcelona akan melawat ke markas Osasuna pada Minggu (7/3/2021) dalam lanjutan kompetisi La Liga pekan ke-26 nanti. Di sisi lain, Sevilla akan melakoni laga tandang kontra Elche pada hari yang sama waktu setempat, atau tepatnya pada Sabtu (6/3/2021) malam WIB.
Tentu akan sangat sayang untuk dilewatkan laga lanjutan kompetisi sepak bola terbaik di Spanyol. Ikuti terus update info dan perdiksi taruhan bola La Liga di SBOTOP.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan