Mencari aksi seru lainnya?

SBOTOP memiliki banyak hal untuk Anda

Kunjungi www.sbotop.com
untuk melihat game menarik dan penawaran eksklusif

Untuk informasi lebih lanjut:
Email kami di [email protected]

KUNJUNGI SEKARANG

SBOTOP APP Welcome Freebet – ID
Gareth Bale & Puiyi
FULHAM-WIDE-ID
PROMO-WIDE-ID
previous arrow
next arrow
 

Hasil Bundesliga: Monchengladbach 1-1 Werder

Monchengladbach 1-1 Werder

Akhir pekan lalu Bundesliga kembali hadir untuk menghibur para pecinta sepak bola di seluruh dunia, terutama bagi para fans dari tim Jerman. Saat ini Bundesliga terjadi persaingan yang sangat ketat dalam perebutan gelar juara antara dua tim raksasa Jerman, Dortmund dan Bayern Munchen. Pada akhir pekan lalu Bundesliga telah memasuki pekan ke-28, dimana pada pekan tersebut telah tersaji pertandingan antara Monchengladbach vs Werder Bremen. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang, 1-1.

Pertandingan antara Monchengladbach vs Werder Bremen berlangsung di Stadion Borussia-Park pada hari Minggu (07/04/2019) malam hari WIB. Monchengladbach yang bertindak sebagai tim tuan rumah tidak dapat memanfaatkan situasi tersebut dengan baik, sehingga mereka terpaksa harus puas berbagi poin dengan tamunya, Werder Bremen, pada pekan ke-28. Hasil tersebut tentu terlihat sangat tidak memuaskan bagi pasukan Dieter Hecking. Pasalnya, Monchengladbach yang saat ini terlempar dari posisi empat besar harus mengejar ketertinggalan poin dari tim  atasnya sehingga dapat kembali ke posisi empat besar.

Namun sayangnya, hasil imbang atas Werder Bremen membuat Monchengladbach harus berusaha lebih keras lagi pada pertandingan kedepannya agar dapat menuai hasil yang bagus kembali. Di sisi lain, Werder Bremen tentu lebih diuntungkan dari hasil imbang di markas Monchengladbach pada pertandingan akhir pekan lalu. Dengan hasil tersebut, setidaknya Werder Bremen mendapatkan satu poin dan kembali bersaing dengan tim klasemen papan tengah lainnya.

Bermain di markas sendiri, Monchengladbach menggunakan formasi 3-4-1-2 dengan mengandalkan duo lini depan mereka, Raffael dan Alassane Plea. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Thorgan Hazard, Florian Neuhaus, Denis Zakaria dan Patrick Herrmann. Lars Stindl dan Jonas Hofmann berada di bangku cadangan. Sementara itu pada kubu Werder Bremen menggunakan formasi 5-3-2 dengan mengandalkan duo lini depan mereka, Max Kruse dan Milot Rashica. Di posisi gelandang ada nama-nama seperti Maximilian Eggestein, Johannes Eggestein dan Davy Klaassen. Claudio Pizarro dan Yuya Osako berada di bangku cadangan. Dilihat dari segi penguasaan bola, kedua tim tidak ada yang benar-benar mendominasi jalannya pertandingan. Baik Monchengladbach maupun Werder Bremen bermain dengan imbang.

Monchenladbach memiliki ambisi yang sangat tinggi dalam meraih poin penuh pada pertandingan melawan Werder Bremen. Terlebih mereka memiliki satu keuntungan yaitu bermain di markas mereka sendiri, sehingga pasukan Dieter Hecking tersebut mencoba bermain agresif pada menit-menit awal babak pertama. Kendati demikian, Werder Bremen juga tampaknya tidak ingin pulang dari markas Monchengladbach dengan tangan kosong. Pasukan Florian Kohfeldt tersebut memberikan perlawanan yang berarti terhadap tim tuan rumah, sehingga laga antara kedua tim berjalan dengan sangat menarik.

Terlihat jelas, pertandingan antara kedua tim berjalan dengan sangat keras sehingga sangat sulit untuk tercipta gol di menit-menit awal babak pertama. Memasuki menit ke-20, kedua tim masih saling berusaha untuk dapat membuka keunggulan. Namun naasnya, pada menit ke-27, salah satu pemain Monchengladbach, Christoph Kramer terkena kartu kuning dari wasit sehingga hal tersebut membuat Kramer harus berhati-hati kedepannya.

Mendekati akhir babak pertama, peluang demi peluang yang tercipta belum juga mampu membuahkan hasil gol dari kubu  kedua tim. Justru lagi-lagi wasit harus mengeluarkan kartu kuningnya. Kali ini pemain Werder Bremen, Ludwig Augustinsson mendapatkan kartu kuning. Hiingga jeda turun minu, papan skor di Stadion Borussia-Park dihiasi oleh skor imbang tanpa gol antara Monchengladbach vs Werder Bremen.

Memasuki babak kedua, tim tuan rumah mencoba untuk bermain lebih agresif agar dapat mencetak gol ke gawang Werder Bremen. Alhasil, Monchengladbach akhirnya berhasil memecah kebuntuan saat laga memasuki menit ke-49 berkat  gol dari Florian Neuhaus. Gol tersebut berawal dari umpan matang yang diberikan oleh Nico Elvedi kemudian diselesaikan dengan baik oleh Neuhaus. Monchengladbach  pun unggul sementara atas Werder Bremen dengan skor 1-0.

Tertinggal satu angka membuat Werder Bremen mencoba tampil lebih berani dan agresif. Memasuki menit ke-52, Werder Bremen melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Yuya Osako dan menarik keluar Johannes Eggestein. Monchengladbach baru melakukan pergantian pemain saat laga memasuki menit ke-66. Dieter Hecking memasukkan Fabian Johnson dan menarik keluar Patrick Herrmann.

Pertandingan berjalan cukup sengi antara kedua tim setelah gol dari Monchengladbach. Memasuki menit ke-70 an, Werder Bremen belum mampu menyamakan kedudukan dari tim tuan rumah. Hingga akhirnya saat laga memasuki menit ke-79 Werder Bremen berhasil menyamakan kedudukan berkat gol dari Davy Klaassen. Gol tersebut berawal dari umpan matang yang dilepaskan oleh Yuya Osako dan kemudian berhasil diselesaikan dengan baik oleh Klaassen. Skor pun kembali imbang menjadi 1-1.

Di sisa-sisa babak kedua, kedua tim masih berusaha untuk dapat mencetak gol. Namun skor 1-1 bertahan hingga pertandingan berakhir. Berkat hasil tersebut Monchengladbach berada di posisi 5 dengan 48 poin, sementara Bremen berada di posisi 8 dengan 43 poin.

Susunan pemain:

Monchengladbach (3-4-1-2): Sommer, Ginter, Strobl, Elvedi, Herrmann, Kramer, Zakaria, Hazard, Neuhaus, Raffael, Plea.

Bremen (5-3-2): Pavlenka, Gebre Selassie, Langkamp, Sahin, Moisander, Augustinsson, Eggestein, Maximilian Eggestein, Klaassen, Kruse, Rashica.

Pertandingan Berikutnya

Hannover akan menghadapi Monchengladbach pada laga berikutnya. Sedangkan Werder Bremen akan menghadapi Freiburg.

Ikuti terus info Liga Jerman di SBOBET.

 

●●●

Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan

Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan

Ikuti kami di Facebook, Twitter, Instagram dan Youtube

Tinggalkan komentar

Chat Langsung